Sebagaimana diketahui, bahwa saat ini kekeringan masih melanda hampir di seluruh wilayah di Indonesia. Warga SMPN 2 Banjar Agung ikut merasakan kekeringan panjang ini, sehingga siswa siswi, dewan guru, dll merasakan cuaca sangat panas yang berdampak terhadap kenyamanan dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah, dan saat ini juga kondisi kesediaan air yang semakin menipis.
Di kegiatan Jumat Akbar, Jum'at,13 Oktober 2023, setiap agama sesuai dengan cara beribadah masing masing melakukan kegiatan yang bertema ' memohon kepada Tuhan YME agar diturunkan hujan yang barokah'.
Dalam Islam, amalan sunnah yang dianjurkan saat kekeringan melanda adalah shalat istisqa' atau minta hujan. Dengan dukungan dari Kepala Sekolah, Pendidik dan Tenaga Kependidikan, dan siswa siswi SMPN 2 Banjar Agung bersama berikhtiar melaksanakan shalat Istisqo' bersama, dengan memohon ampunan dan penuh harap Allah akan menurunkan hujan ke seluruh penjuru dan membawa keberkahan bagi semua.
Semoga Allah kabulkan doa dan harapan kami. Aamiin ya Robbal'alamiin
🤲🤲🤲
0 Komentar